Informasi

Pemkab-Polres Sergai Siap Gelar Operasi Pasar Untuk Jaga Stabilitas Harga dan Stok Pangan

Serdang Bedagai – Memasuki bulan suci Ramadan dan jelang Idul Fitri 1442 Hijriah, stabilnya ketersediaan dan harga bahan pangan di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) perlu diperhatikan secara serius. Hal ini yang menjadi pembahasan dalam rapat koordinasi penanganan dan pengawasan bahan pokok penting yang diselenggarakan di Aula Patria Tama Polres Sergai, Sei Rampah, Rabu (28/04/2021).

Bupati Sergai Darma Wijaya yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) H.M. Faisal Hasrimy, AP, MAP, hadir menyaksikan arahan yang disampaikan secara virtual oleh Wakapolda Sumut Brigjen. Pol. Dr. H. Dadang Hartanto, S.H., S.I.K., M.Si.

Dalam arahannya, Wakapolda menyampaikan jika wajib dilakukan antisipasi atau langkah pencegahan untuk menghindari lonjakan harga dan langkanya stok barang-barang pokok kebutuhan masyarakat.

“ Kepada satuan tugas pangan lintas sektoral agar langsung melakukan cek lapangan. Lihat bagaimana kondisi pasar. Ini penting untuk memberi keyakinan kepada masyarakat bahwa kita benar-benar bekerja dalam proses pengendalian harga bahan pokok,” jelasnya.

Dadang Hartanto juga menegaskan jika diperlukan dapat diambil langkah hukum apabila ada oknum yang sepihak menaikkan harga untuk kepentingan pribadi.

“ Selain itu perlu kiranya dibuat operasi pasar. Mari seluruh instansi yang berwenang bergandengan bersama melakukan kegiatan ini. Kegiatan operasi pasar dapat dilakukan di titik-titik pasar yang diprediksi mengalami kenaikan dan saya berharap hal ini dapat direalisasikan mengingat sebentar lagi kita akan memasuki Hari Raya Idul Fitri,” katanya.

Merespons arahan Wakapolda, Sekdakab Sergai menyampaikan kesiapan untuk sesegera mungkin melakukan operasi pasar dalam waktu dekat.

“ Kami tentu sepakat dengan arahan Wakapolda untuk antisipasi harga dan stok kebutuhan pokok di pasar-pasar di Sergai. Kami berharap dengan aksi ini lonjakan harga bisa dihindari, stok bahan pokok penting juga tersedia cukup, sehingga masyarakat kita bisa menjalani ibadah puasa dan bisa berhari raya dengan lancar nanti,” harap Sekdakab.

Sesuara dengan Pemkab Sergai, Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang, S.H, M.Hum juga mendukung rencana antisipasi lewat pengadaan operasi pasar.

“ Kegiatan operasi pasar perlu untuk menjaga stabilitas, baik harga dan stok. Yang terbaru kami mendapat laporan bahwa stok beras di Sergai aman, bahkan cenderung surplus,” katanya.

Hadir dalam kegiatan ini Asisiten Ekbangsos Ir. H. Kaharuddin, MM, Kadis Perindag H Karno, SH, M.AP, Kabag Perekonomian Rosdelimawati, SE dan para supplier kebutuhan pokok. (tri)

What's your reaction?

Happy
0
In Love
0
Not Sure
0

You may also like

Leave a reply

Your email address will not be published.